Cicipi Kuliner Lamongan, Gus Ami : Sambalnya Dahsyat

Muhaimin Iskandar yang akrab disapa Gus AMI saat singgah di Lamongan untuk makan siang sebelum menghadiri acara Haul di Ponpes Langitan, Kecamatan Widang, Tuban, Kamis (8/9/2022).Foto : Arianda)

NOWTOOLINE, LAMONGAN – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar yang akrab disapa Gus AMI menyempatkan untuk mampir dan mencicipi kuliner Kabupaten Lamongan, sebelum bertandang ke Pondok Pesantren Langitan, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban, Kamis (8/9/2022).

Kali ini, pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Korkesra) ini menjatuhkan pilihan ke Warung Bu Eny, yang berada di Jalan Poros Nasional, Jaksa Agung Suprapto, Lamongan.

Gus AMI beserta rombongan tiba di Lamongan sekira pukul 11.00 WIB. Tampak jajaran pengurus dari DPW PKB Jawa Timur beserta Ketua DPC PKB Lamongan, H. Abdul Ghofur juga turut mendampingi dan menyambutnya di Warung Bu Eny tersebut.

Di warung ini, Gus AMI langsung mencicipi sejumlah kuliner yang disajikan di warung setempat, mulai dari masakan ikan sili, kuthuk, burung dara, soto, dan lain-lain.

Menurut Gus AMI Lamongan memiliki beragam kuliner yang citarasanya begitu khas. Sehingga, dalam kunjungannya kali ini, ia menyempatkan untuk makan siang di Lamongan.

“Kuliner Lamongan luar biasa, ikannya top-top. Tadi ngicipi ikan sili, ikan kuthuk, ikan bandeng. Juga coba burung dara,” ujar Gus AMI.

Ia yang baru saja meluncurkan buku karyanya berjudul ‘Visioning Indonesia: Arah Kebijakan dan Peta Jalan Kesejahteraan’ ini juga mengungkapkan, agenda kunjungan kerjanya kali ini untuk menghadiri acara Haul di Ponpes Langitan, Tuban.

Sehingga sebelum ke acara Haul ini, Gus AMI ingin makan siang lebih dulu di Lamongan. Kemudian setelah dari Haul di Ponpes Langitan, ia akan melanjutkan perjalanannya ke Gresik untuk menghadiri kegiatan Senam Sehat Sapa Masyarakat Gresik.

“Kuliner Lamongan mantap. Apalagi sambal khas Lamongan ini rasanya dahsyat,” ucap Gus AMI sembari menyapa sejumlah warga yang berada di sekitar lokasi.