NOWTOOLINE, LAMONGAN – Dalam upaya mempercepat swasembada pangan, Koramil 0812/12 Modo terus aktif mendampingi para petani di wilayah binaannya. Salah satu bentuk nyata dari pendampingan ini adalah keterlibatan langsung Babinsa dalam panen jagung di Desa Mojorejo, Kecamatan Modo, Lamongan, Kamis (16/01/2025).
Danramil 0812/12 Modo, Kapten Inf Moh. Jari, menegaskan bahwa pendampingan ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh pemerintah.
“Kegiatan pendampingan yang kami lakukan merupakan wujud pembinaan teritorial untuk percepatan pencapaian swasembada pangan di desa binaan masing-masing,” ujar Kapten Jari.
Tak hanya bagi petani padi, pendampingan ini juga menyasar petani jagung. Kehadiran Babinsa di lapangan diharapkan dapat memberikan semangat dan motivasi kepada para petani agar semakin giat dalam bertani.
“Dengan terjunnya Babinsa ke tengah masyarakat, kami ingin memberikan dorongan kepada petani agar lebih bersemangat dalam bercocok tanam, baik padi maupun jagung,” katanya.
Lebih lanjut, ia berharap hasil panen yang meningkat dapat berdampak langsung pada kesejahteraan petani serta memperkuat ketahanan pangan nasional.
“Jika hasil panen meningkat, otomatis pendapatan petani juga akan bertambah. Ini akan menjadi kontribusi besar bagi ketahanan pangan nasional,” jelas Kapten Jari, Danramil 0812/12 Modo.
Pendampingan ketahanan pangan oleh Koramil jajaran Kodim 0812 Lamongan ini merupakan langkah nyata dalam mendukung program swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah. Dengan sinergi antara TNI dan masyarakat, diharapkan sektor pertanian semakin berkembang dan memberikan manfaat bagi kesejahteraan rakyat.