Luncurkan Aplikasi Jalantol, Desa Jatirenggo Pioneer Wujudkan Smart Village

Kepala Desa Jatirenggo, Try Deasy Kusuma Ning Ayu saat meluncurkan dan memaparkan keunggulan dari Jalantol di kantor desa, Minggu (4/9/2022), Foto : Arianda)

NOWTOOLINE, LAMONGAN – Aplikasi Jalantol (Jatirenggo Pelayanan Terpadu Online) telah diluncurkan Pemerintah Desa Jatirenggo, Kecamatan Glagah, Kabupaten Lamongan.

Dengan begitu, Desa Jatirenggo telah menjadi pioneer dalam mewujudkan Smart Village atau Desa Pintar untuk bersinergi dengan Lamongan sebagai Smart City.

Seperti diketahui bersama, bahwa berkembangnya teknologi dan informasi di era saat ini, gadget atau handphone menjadi kebutuhan penting bagi masyarakat.

Oleh karena itu, peluang ini diambil dengan baik oleh Pemdes (Pemerintah Desa) Jatirenggo dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat tanpa harus datang ke kantor desa.

Dengan tema Jatirenggo Mbois Digital, Pemdes Jatirenggo meluncurkan Jalantol untuk memberikan persembahan ke negeri dalam perayaan HUT ke-77 Republik Indonesia.

Hal ini disampaikan Kepala Desa Jatirenggo, Kecamatan Glagah Try Deasy Kusuma Ning Ayu saat meluncurkan Jalantol usai kegiatan Jalan Sehat, di Kantor Desa, Minggu (4/9/2022).

“Tak dipungkiri hampir semua warga sudah pegang HP. Bahkan anak kecil saja, sudah banyak yang bisa berseluncur ke dunia maya. Kesempatan inilah kita ambil untuk meluncurkan Jalantol,” kata Deasy.

Diungkapkan Deasy, dengan memegang HP dunia serasa dalam genggaman. Sehingga tanpa harus beranjak dari tempat duduk semua orang bisa melakukan apapun.

“Jadi, melalui Jalantol warga kita bisa sambil duduk di rumah. Hanya tinggal klik, warga bisa memeproleh pelayanan desa tanpa susah-susah datang ke kantor,” ucapnya.

Meski memiliki banyak kelebihan, disebutkan Deasy bahwa aplikasi Jalantol yang telah diluncurkannya tersebut hanya bisa diakses oleh wargamya.

“Aplikasi hanya bisa diakses seluruh warga Jatirenggo saja, walaupun mereka berada di luar kota. Untuk loginnya tinggal memasukkan Nomor Induk Keluarga (NIK),” tuturnya.

Sementara itu, Camat Glagah Khoirul menyampaikan, dunia sudah masuk dalam era digital. Menurutnya, kesiapan dari abdi negara dan abdi masyarakat sangat dibutuhkan terutama dalam memberikan pelayanan melalui digitalisasi.

“Siap atau tidak siap, mau atau tidak mau. Saat ini sudah era digitalisasi, saya sangat apresiasi apa yang telah dilakukan Pemerintah Deaa Jatirenggo, dengan meluncurkan Jalantol,” ucap Khoirul.

Hadir dalam peluncuran aplikasi tersebut, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Lamongan Mokhammad Zamroni menyampaikan, dengan diluncurkannya Jalantol maka Desa Jatirenggo mulai mewujudkan Smart Village.

“Ini seiring dengan Lamongan sebagai Smat City. Meski terbilang desa ini jauh kota, tapi Kadesnya mampu berusaha untuk bersinergi dengan visi misi Pemkab Lamongan dengan menghadirkan pelayajan secara digitalisasi,” kata Roni.

Melalui platform digital yang diberi nama Jalantol, sangat diharapkan bisa memberikan pelayanan saat warga tidak berada di wilayah Lamongan.

“Aplikasi Jalantol ini, kami harapkan bisa memberikan layanan bagi warga Desa Jatirenggo yang ada di luar Kota Lamongan,” tutur Roni.