Opini  

Naik atau Turun ? Tingkat Kepuasan Publik Lamongan Atas Kinerja Bupati Yes

NOWTOOLINE, LAMONGAN – Di awal – awal Yuhronur Efendi dilantik sebagai Bupati Lamongan, banyak masyarakat yang bangga dan menaruh harapan besar untuk membawa Kota Soto menuju Kejayaan yang Berkeadilan.

Tapi seiring berjalannya waktu, euforia kebanggaan sebagian masyarakat Lamongan mulai memudar ketika mereka dihadapkan pada kenyataan yang ada.

Itu dimulai dari sebagian problem primer masyarakat Lamongan yang dinilai tak kunjung terselesaikan dibawah kepemimpinan Bupati Yes sapaan Yuhronur Efendi.

Diantaranya, jalan rusak parah dan ajor mumur dimana-mana. Banjir yang tak kunjung surut terjadi di wilayah utara, utamanya Bengawan Jero. Apakah birokrasi belum siap bekerja secara profesional ?

Belum lagi Laskar Joko Tingkir sebutan Persela Lamongan tak kunjung terselamatkan dari zona degradasi. Semua itu menjadikan sebagian masyarakat Lamongan mulai pesimis.

Sehingga tingkat kepuasan sebagian masyarakat mulai goyah. Ketika terlihat dari banyaknya postingan warga Lamongan di media sosial (medsos) mengeluhkan banyaknya masalah yang dihadapi.

Mau jadi petani tambak, banjir tak kunjung surut diperparah dengan langkanya pupuk.

Mau jadi pedagang dan ibu rumah tangga, goreng tahu tempe aja juga susah karena adanya kelangkaan minyak goreng.

Begitu juga mau pergi ke Pasar Ikan, kondisinya terlihat kurang bersih.

Kepada siapa lagi masyarakat Lamongan mengeluh kalau bukan melalui media sosial (medsos).

Meski keluhan mereka telah ditanggapi oleh dinas terkait yang dihubungkan oleh Diskominfo Lamongan melalui Lapor Pak Yes. Namun tetap saja, kekecewaan masyarakat Lamongan tak terbendung,

Apa artinya piagam penghargaan yang diterima Bupati Yes, jika masyarakat Lamongan sak ben dino (setiap hari) harus berjuang melawan Jeglongan Sewu (seribu jalan berlubang) ?

Apakah sampai terjadi kecelakaan karena faktor jalan yang penuh jeglongan. Kita berharap jangan sampai. Agar kepuasan publik Lamongan terhadap kinerja Bupati Yes tidak tergerus dan goyah.