Daerah  

Kapolres Dimutasi, Jurnalis Bojonegoro Ucapkan Terima Kasih ke Kapolri Lewat Spanduk

Salah satu jurnalis Bojonegoro berdiri dibawah spanduk berisi ucapan terima kasih kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di pinggir jalan raya jantung Kota Bojonegoro, tepatnya perempatan di Jl Diponegoro, Senin (18/12/2023), Foto : jurnalis bojonegoro)

NOWTOOLINE, BOJONEGORO – Jurnalis Bojonegoro memasang spanduk protes di pinggir jalan raya jantung Kota Bojonegoro, tepatnya perempatan di Jl Diponegoro. Spanduk tersebut berisi ucapan terima kasih kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang telah memutasi Kapolres Bojonegoro AKBP Rogib Triyanto.

Dedi Mahdi, salah satu jurnalis yang turut mengantar karangan bunga mengungkapkan, hal itu sebagai bentuk rasa syukur sekaligus ungkapan kekesalan para jurnalis yang bertugas di bumi Angling Dharma (nama lain Bojonegoro) terhadap AKBP Rogib Triyanto.

“Bahkan temen-temen ada yang puluhan kali konfirmasi baik via whatsapp maupun telfon gak pernah digubris,” ungkapnya, Senin (18/12/2023).

Selain ucapan dalam bentuk karangan bunga, mereka (Jurnalis) juga memasang ucapan dalam bentuk spanduk atau banner di pinggir jalan raya jantung Kota Bojonegoro, tepatnya perempatan di Jl Diponegoro.

“Ini sebagai sikap atau bentuk protes teman-teman, karena Kapolres merupakan jabatan publik yang tidak patut bersikap demikian,” tegasnya.

Aksi protes para Jurnalis Bojonegoro tersebut menjadi bukti bahwa arogansi pejabat publik tidak bisa dibiarkan. Sikap arogansi pejabat publik dapat menghambat kerja-kerja jurnalistik yang merupakan pilar pengawasan dan kontrol sosial.

Penulis: AriandaEditor: P Bayu S